1/12/2017

Published 8:34 AM by Admin with 0 comment

Inilah 5 Mindset yang Wajib Dimiliki Seorang Pengusaha

Mau Jadi  Pengusaha Sukses ? Miliki Dulu 5 Hal Ini


Setiap pelaku usaha atau pengusaha harus selalu mempunyai mindset yang tidak sama dengan orang lain. Mindset yang wajib dimiliki seorang pengusaha ini tidak hanya terdiri dari satu jenis bidang saja, tetapi ada beberapa sekaligus yang harus dikuasai.

 

1. Tanggung Jawab


Mindset yang Wajib Dimiliki Seorang Pengusaha

Pengusana selalu memiliki kesempatan lebih besar menciptakan bidang usaha dari taraf awal atau nol. Namun penciptaan ladang bisnis ini harus disertai dengan pola pikir untuk berani membuat serta mengambil keputusan. Jangan terlalu lama menunggu saran dan pendapat dari orang lain terutama ketika mendapat peluang untuk menjalankan bisnis.

Harus dimengerti bahwa peluang itu biasanya hanya akan datang dan terjadi sekali saja. Jika kesempatan tersebut dilewatkan, kemungkinan besar bisa diambil orang lain yang juga punya niat sama yaitu berbisnis.

 

2. Belajar Secara Kontinyu dan Berkelanjutan

Mindset yang Wajib Dimiliki Seorang Pengusaha

Seorang karyawan mempunyai deskripsi kerja yang jelas sehingga selalu memerlukan sebuah ketrampilan atau keahlian tertentu. Tetapi hal seperti ini tidak akan terjadi jika orang tersebut sudah mengambil keputusan untuk menjadi pengusaha. Mindset atau pola pikir yang harus dimiliki pengusaha bukan seperti itu.

Banyak ketrampilan yang dibutuhkan dan perlu dipelajari, kecuali memiliki modal besar dan mampu menggaji pegawai. Misalnya bagaimana cara mencari modal, sistem produksi, teknik pemasaran dan sebagainya semua perlu dipelajari dan dikuasai. Dan yang tidak kalah penting adalah teknik menjalankan dan mengembangkan bisnis itu sendiri. 

 

3. Tantangan Merupakan Peluang

 5 Mindset yang Wajib Dimiliki Seorang Pengusaha

Dalam kurun waktu tertentu setiap bidang usaha selalu mengalami pasang dan surut. Bahkan tidak jarang terjadi kemunduran lalu disertai dengan berbagai jenis hambatan dan rintangan. Kejadian seperti ini tentu sangat menyakitkan. Tetapi bagi pengusaha yang tangguh, kejadian tersebut justru dijadikan sebagai sebuah tantangan.

Mereka selalu berpikir positif dan menganggap jika kemunduran dan masalah yang muncul di dunia bisnis merupakan suatu pelajaran yang sangat berharga. Mereka juga sangat menyadari bahwa kegagalan bukan akhir dari segalanya, tapi selalu dijadikan pengalaman sehingga bisa terus maju ke depan. Pola pikir seperti ini adalah mindset yang hukumnya wajib dimiliki pengusaha jika ingin berhasil menggapai kesuksesan.

 

4. Tidak Pernah Berpikir Jika Dirinya Sempurna

 5 Mindset yang Wajib Dimiliki Seorang Pengusaha
By TNT Magazine

Banyak pelaku usaha yang terlalu bangga kepada dirinya sendiri serta menganggap tidak ada orang lain yang bisa menyamainya. Minset seperti ini harus dibuang jauh-jauh karena dalam dapat menjerumuskan bisnis yang dijalankan menuju kearah kegagalan. Saat merasa dirinya merupakan orang sempurna, maka pelaku bisnis tersebut akan menjadi malas bekerja keras.

Merasa bangga atas keberhasilan yang diraih adalah hal yang sangat wajar. Tapi keberhasilan dalam berbisnis tersebut harus disertai dengan tindakan lainnya. Misalnya menentukan daftar target berikutnya yang lebih tinggi.

 

5. Memandang Kesalahan Sebagai Hal yang Wajar

 5 Mindset yang Wajib Dimiliki Seorang Pengusaha
 By Storenvy

Kebalikannya dari sempurna, pengusaha yang memiliki sifat pantang menyerah selalu punya pola pikir bahwa kesalahan merupakan suatu yang sangat wajar di dunia bisnis. Mereka tidak pernah merasa takut berbuat kesalahan dan selalu melangkah ke depan dengan penuh percaya diri dan keyakinan besar. 

Apabila ternyata langkah yang diambil menimbulkan dampak negatif yang merugikan, maka akan dijadikan pelajaran berharga agar tidak melakukan hal sama untuk kedua kalinya. Harus selalu dipahami, tidak berani melangkah itu justru merupakan sebuah kesalahan terbesar yang tidak boleh bersemayam di hati pelaku bisnis. 

Banyak sekali contoh pengusaha besar yang mengawali usahanya dengan kegagalan. Bahkan Thomas Alfa Edison si penemu lampu pijar pernah mengalami kegagalan hingga ribuan kali.


Setelah melakukan percobaan hingga 9.998 kali, terciptalah benda yang mempunyai manfaat tinggi bagi umat manusia tersebut. Jika Thomas Alfa Edison tidak memiliki mindset sebagai orang yang pantang menyerah, mustahil lampu pijar tersebut bisa tercipta dari tangannya.

 

6. Menjadikan Kegiatan Bisnis Sebagai Gaya Hidup

 5 Mindset yang Wajib Dimiliki Seorang Pengusaha
By Fieldskill

Ketika seseorang dapat berpikir jika kegiatan bisnis adalah bagian dari gaya hidupnya, maka jalan menuju kesuksesan semakin terbuka lebar. Orang yang berpikir seperti ini tidak pernah memandang bahwa bisnis hanya merupakan sumber untuk mencari keuntungan semata.

Sehingga setiap tugas dan tanggung jawab selalu dikerjakan dengan rasa senang, gembira dan tanpa keluh kesah. Jika mindset yang wajib dimiliki seorang pengusaha selalu ada dalam pikiran pelaku bisnis, kesuksesan akan menjadi hal yang sangat nyata. Jadi bukan merupakan sebuah mimpi semata. Selamat belajar, berjuang dan berusaha. 


Read More
      edit